Skenario Harapan WIN

on
Wednesday, October 2, 2013
Sebel nggak sih nonton WIN? SAYA SEBEL BANGET! *tapi tetep nonton* Yang masih belum nonton juga ayo download eng sub di sini.

Sebel soalnya kenapa harus battle per team bukan battle per member? Kenapa salah satu team harus dieliminasi? Kenapa nggak mengeliminasi member yang nggak keren dan gabungin member-member keren di satu grup?

YGGGGGG! *emosi* YG itu yah orangnya seneng kayanya liat orang lain tersiksa. Di episode 6 pas menghitung bola voting, mukanya BAHAGIA banget ngeliat Team A sama Team B yang deg-degan setengah mati nunggu hasil voting. Kalau Bigbang dan 2NE1 kan masang tampang lempeng tanpa ekspresi karena simpati kan yah sama mereka yang kaya mau mati di atas panggung. YG mah senyum-senyum sambil dikit-dikit ngelirik ke atas panggung. -______-

Nah karena nggak mungkin kan kita maksa-maksa YG buat batalin konsep battle per team, jadi bikin skenario sendiri aja yuk! Siapa yang cocok debut dan siapa yang cocok dieliminasi. Ngarang bikin formasi sendiri dan sesuai kata hati aja lol. Menghibur diri daripada tiap nonton stres gara-gara nggak mau lihat Song Minho tereliminasi tapi ingin B.I yang debut. REPOT. -______-

Team A
 Song Minho
GREAT RAPPER! Meskipun leadershipnya patut dipertanyakan karena kayanya kurang tegas gitu yah. Tapi doi kalau mukanya diedit dikit biar agak kotak dan kaku kaya TOP pasti jadi ganteng banget! Oke, Minho, IN!

Nam Taehyun
Nam Taehyun suaranya bagus dan mencuri perhatian saya sejak awal :3 Gimana nggak yah, meskipun rambutnya belah tengah, tapi struktur mukanya bagus banget. Badannya tinggi, kakinya panjang, ala-ala model, ekspresinya juga bagus banget. Oke, Taehyun OUT!

LOOHHHH?! Eh eh Jangan protes dulu. Meskipun suaranya bagus, Taehyun ini akan lebih sukses kalau jadi AKTOR. Bayangkan Lee Jongsuk, Kim Woobin, Nam Taehyun akting bareng. Sounds good??? Mukanya lebih cocok jadi aktor daripada maksain jadi penyanyi hip hop. Taehyun keluar sekarang juga!

Kang Seungyoon
Nggak usah panjang lebar karena doi udah mateng banget untuk jadi artis. Mukanya sih nggak segitunya juga, tapi personalitynya seru! Suaranya tentu saja indah sekali mendayu-dayu menggetarkan hati ya jadi tanpa pikir panjang lagi, Seungyoon, IN!

Lee Seunghoon
Bilang saya jahat tapi Seunghoon ini nggak ada aura artisnya samaaaaa sekali. SEDIKITPUN. Mukanya so-so, suaranya so-so, dancenya bagus sih tapi nggak suka. Orang dateng dari kampung mendadak jadi artis gitu *jahat* HAHAHAHAHAHA. Dan dia nggak bisa kontrol ekspresi. Yah apapun lah, Seunghoon, OUT!

Kim Jinwoo
Duh kalau yang satu ini gimana ya ngomongnya ya, kalau saya ngomong dia jelek nanti nangis. Apalagi kalau dieliminasi, nangis garuk-garuk tanah mungkin ya. Jinwoo ini mukanya cengeng. Nggak ada kharisma YG nya sama sekali. Dengan muka ganteng lemah lembut gitu, Jinwoo lebih cocok masuk SM. Jinwoo, OUT!

Team B

Kim Hanbin alias B.I idolakuuhhhh
Ini nggak perlu penjelasan lebih lanjut karena isinya akan jadi puja-puji ya secara Hanbin bias terbarukuuuu! :"3 Apa aja yang dia lakukan itu bener dan keren. Nyanyi keren, ngerap KEREN, ngedance KEREN BANGET, makan keren, pake kacamata keren, ngelawak keren. HIDUPNYA KEREN ABIS. Sebagai yang paling cocok sama YG Family, Hanbin, IN!

Bobby
Yang ini juga plissss. Bobby rapnya keren dan anaknya bad boy-bad boy nggak pedulian gitu. Tapi mukanya sok inosen dengan mata yang menghilang tiap kali senyum *leleh*. Who can resist a bad boy who can speak and rap in Korean and English? Bobby, IN!

Kim Jinhwan
Jinhwan. Jahat dikit tapi harus diakui dia dikenal karena mirip Taeyang sih. -_____- Suaranya biasa bangeeettt meskipun dancenya keren. Kalau nyanyi sambil dance suaranya langsung bergetar, mirip Taeyang abis. Jinhwan ini bawa aura Bigbang ke team B karena B.I itu GD dan Jinhwan itu Taeyang. Tapi karena Taeyang bukan tipe saya dan nggak bagus juga kalau Winner jadi terlalu Bigbang, dengan berat hati, Jinhwan, OUT!

Kim Donghyuk
Maaf ya kalau yang ini pribados alias pribadi sekali karena Donghyuk ini nggak salah apa-apa tapi saya nggak suka aja. Anaknya pinter dan semangat tapi terlalu menye-menye, nggak cocok di YG. lol. Sorry. Donghyuk, OUT!

Goo Junhoe (nggak ngerti kenapa semua orang nulisnya hoe/hwe bukannya hee padahal hangulnya hee)
Potensi ini anak gede banget *komentar ala-ala juri*. Junhoe  ini kalau ngerap keren banget. Matanya memancarkan semangat yang luar biasa. Apalagi di episode 6 pas battle itu, Junhoe keren banget! Junhoe, IN!

Son Yoonhyung
Yoonhyung mukanya bukan orang Korea banget ya. Banyak yang bilang dia mirip Zayn Malik One Direction. Yaaaa, mirip sih jadi nggak apa-apa juga kalau dimirip-miripin. Anak ini bagus buat variasi wajah secara di YG matanya pada ilang semua. HAHAHAHAHAHA. Ini anak bukan tipikal leader tapi mau belajar dan cepet banget belajarnya, jadi progressnya bagus! Nyanyi bagus, ngedance bagus, dan dengan wajahnya yang polos dan mau aja disuruh-suruh, Yoonhyung, IN!

Jadi hasilnya yang tereliminasi adalah:
NAM TAEHYUN, LEE SEUNGHOON, KIM JINHWAN, KIM JINWOO, KIM DONGHYUK.

Yang sakses adalah:
SONG MINHO, KANG SEUNGYOON, KIM HANBIN, BOBBY, GOO JUNHOE, dan SON YOONHYUNG. YEAAYYYY!

Selamat untuk kalian berenam, kalian adalah Winner di hatiku. *apeu*

Ayo bermimpi sama-sama. Siapa aja formasi Winner favorit kalian?

---

Eniwei kalau mau iseng boleh loh ngintip-ngintip blog saya yang satunya. Tentang relationship *alah* bisa di-klik di www.sarsast.blogspot.com. :)
Be First to Post Comment !
Post a Comment